Resep Croffle Viral, Murah dan Gampang!

By Admin 09 Okt 2021, 10:49:41 WIB
Resep Croffle Viral, Murah dan Gampang!

Keterangan Gambar : Resep Croffle Viral, Murah dan Gampang! image: Foodieboy Croffle


Di masa pandemi seperti ini, banyak bermunculan aneka makanan yang menjadi sangat viral dan berhasil membuat banyak orang penasaran, salah satunya adalah Croffle.

 

Croffle adalah salah satu olahan pastry yang dipopulerkan dari Korea Selatan lho, Sobat Shopping. Croffle merupakan kepanjangan dari croissant dan waffle. Croffle dibuat menggunakan adonan croissant tapi dimasak menggunakan cetakan waffle.

 

Ada rekomendasi cetakan waffle yang Sobat Shopping bisa gunakan, yaitu Waffle Maker Single Plate dari Guataka Official Store. Terbuat dari baja berkualitas tinggi sehingga kuat dan awet serta sudah dilapisi dengan bahan anti lengket.


  


Nah, Sobat Shopping juga bisa cobain resep Croffle yang sedang viral ini. Dijamin bahan-bahannya murah dan gampang buatnya. Berikut resep Croffle yang dikutip dari website haibunda.com:

 

Bahan:

750 gram puff pastry instan

Tepung terigu secukupnya untuk taburan

Mentega secukupnya untuk olesan cetakan

Gula pasir secukupnya untuk taburan

Air matang untuk celupan

 

Cara membuat:

  1. Taburi alas memasak dengan tepung terigu dan letakkan selembar puff pastry di atasnya, Bunda. Setelahnya, potong puff menjadi segitiga dengan ukuran sesuai selera.
  2. Regangkan puff segitiga kemudian iris sedikit di bagian bawahnya.
  3. Setelahnya, gulung puff hingga menyerupai bentuk croissant. Lakukan hingga puff habis.
  4. Tutup dengan plastik wrap kemudian diamkan selama 5-15 menit hingga adonan mengembang.
  5. Panaskan cetakan waffle dengan api kecil kemudian Olesi dengan mentega.
  6. Ambil adonan croissant kemudian celupkan ke dalam air, Bunda. Setelahnya, celupkan ke gula pasir. Ulangi sebanyak dua kali kemudian lakukan sampai adonan habis.
  7. Setelah cetakan panas, masukkan adonan croissant ke dalam cetakan dan tutup cetakan. Masak kelama 2 sampai 3 menit lalu balik cetakan agar croffle matang merata.
  8. Buka cetakan dan angkat. Croffle buatan Bunda siap disajikan.

 




topidaku

Sosial Media Kami

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Video Terbaru